Perbaikan Data
Perbaikan Data khusus anggota
Klik Di Sini

Okupansi Hotel Di Kota Cirebon Capai 80 Persen Selama Libur Lebaran 2024 - Arah Pantura

ARAH PANTURA, CIREBON – Okupansi atau tingkat hunian kamar di Kota Cirebon selama masa libur Lebaran 2024 tercatat mencapai 80 persen. Adapun capaian tersebut terhitung dari tanggal 5-15 April 2024. Hal tersebut sebagaimana disampaikan oleh Ketua Perhimpunan Hotel dan Restaurant Indonesia (PHRI) Kota Cirebon, Imam Reza Hakiki kepada wartawan pada Kamis (18/4/2024). Menurut Kiki, sapaan akrab Imam Reza Hakiki, okupansi hotel selama libur Lebaran 2024 tercatat hampir sama dengan tahun lalu. Hanya saja, lantaran libur Lebaran lebih panjang dibandingkan tahun lalu membuat ekonomi menjadi semakin membaik. “Kalau dibanding tahun lalu hampir sama, tapi libur lebarannya yang lebih panjang. Kalau kita hitung dari tanggal 5-15 April 2024, okupansi hotel di Kota Cirebon mencapai 80 persen,” ujar Kiki. Dia menjelaskan, apabila dilihat dari tanggal 5-15 April 2024, tingkat hunian kamar hotel di Kota Cirebon alami peningkatkan sejak tanggal 10 April 2024 atau Hari H lebaran. Kemudian pada tanggal 15 April 2024 sudah mulai melandai. “Pada tanggal 10 April sudah mulai meningkat, okupansinya mencapai 82,51 persen. Sehari sebelumnya atau tanggal 9 April 2024 baru sampai 49,86 persen,” katanya. “Kalau perhitungan dari tanggal 5-15 April 2024, tingkat hunian paling tinggi terjadi pada tanggal 12 April 2024 yang mencapai 99 persen,” sambungnya. Walau okupansi hotel di Kota Cirebon pada libur lebaran Idulfitri 2024 hampir sama dengan tahun lalu, kata Kiki, okupansi hotel tahun ini lebih baik. “Kalau kami melihat tahun ini lebih baik ya, karena libur panjang dan ekonomi di tahun ini sudah semakin membaik. Rata-rata tamu yang menginap itu 2 hari,” pungkasnya.***